Kini anda bisa melakukan pemesanan tiket kereta api online di infoka.kereta-api.com agar mempermudah anda mendapatkan tiket kereta api sesuai dengan kota tujuan anda. Fasilitas ini dibuat oleh PT. Kereta Api ( persero ) untuk menjangkau masyarakat yang mungkin tidak sempat ke Stasiun dikarenakan suatu hal. Pemesanan tiket kereta api yang melonjak saat momen Ramadhan, Lebaran atau hari besar lainnya memang menjadi perhatian serius agar semua masyarakat yang membutuhkan jasa angkutan kereta api bisa terakomodir seluruhnya. Dengan adanya pemesanan tiket kereta api online di infoka.kereta-api.com maka anda tidak perlu takut lagi kehabisan tiket menjelang hari lebaran dan momen lainnya. Untuk melakukan pemesanan tiket Kereta Api online di infoka.kereta-api.com berikut langkah yang harus anda lakukan :
1. Pilih jadwal, nama kereta api, dan tarif di infoka.kereta-api.com
2. Telpon ke nomor 13897 ( Via HP ) atau ke 021-6916060
3. Sebutkan nama kereta dan waktu keberangkatan. Anda juga bisa bertanya kepada Operator tentang harga tiket
4. Anda akan diberikan nomor pemesanan ( Simpan nomor tersebut karena akan dipakai untuk melakukan pembayaran Via ATM )
5. Pembayaran Via ATM dilakukan paling lambat 3 Jam setelah anda mendapatkan nomor pemesanan. Lebih dari itu akan dianggap batal
6. Ketika di ATM, pilih menu pembayaran > tiket kereta api. Masukkan nomor pemesanan yang anda dapatkan ketika telpon tadi.
7. Simpan print out ATM sebagai tanda bukti pembayaran. Print out dari ATM dipakai untuk penukaran tiket di stasiun.
8. Penukaran tiket bisa kapan aja, maksimal beberapa jam sebelum jadwal keberangkatan anda.
Penting ! : Pastikan anda menggunakan ATM Mandiri karena hingga sekarang kerjasama pemesanan tiket online di infoka.kereta-api.com masih bekerjasana dengan Bank tersebut
Ok deh sampai disini dulu informasi mengenai pesan tiket kereta api online yang bisa anda lakukan di infoka.kereta-api.com . Semoga bisa berguna untuk anda dalam melakukan pemesanan tiket kereta api ke kota tujuan. Untuk yang ingin pesan tiket di infoka.kereta-api.com , anda bisa klik disini
|
---|
|
---|
Tuesday, September 1, 2009
infoka.kereta-api.com | Pesan Tiket Kereta Api Online
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment